Index Berita

Links


Pengikut

BNN KABUPATEN BLITAR FOKUS REHABILITASI PENGGUNA NARKOBA

Blitar – Pada tahun 2014 ini, Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Blitar tetap fokus untuk menyelamatkan pengguna narkoba. Demikian diungkapkan Ketua BNN Kab. Blitar, AKBP Hennry Siswanto. Hennry menambahkan, pemerintah menyepakati melakukan perubahan dalam penanganan pengguna narkoba. Pemerintah akan membentuk tim assessment terpadu untuk menganalisis peran tersangka yang tertangkap terkait kasus narkoba. Tim assessment bertugas menganilisis peran tersangka yang ditangkap atas permintaan penyidik berkaitan dengan peredaran gelap narkoba terutama pengguna.
Lebih jauh Hennry mengatakan, ada sekitar 26 orang yang melaporkan diri ke BNN Kabupaten Blitar agar dilakukan rehabilitasi, sedangkan sebanyak 8 kasus saat ini dalam proses penanganan secara hukum. BNN Kabupaten Blitar juga telah merujuk pengguna ke RS Jiwa Malang dan Menur untuk kasus yang telah mendapat keputusan tetap agar dilakukan rehabilitasi.
Saat ini BNN Kabupaten Blitar mempersiapkan tempat untuk rehabilitasi pengguna narkoba. Jika sedianya di wilayah Garum, namun oleh pemerintah daerah dipinjami bekas gedung SD Sawentar Kanigoro yang lebih mudah dari segi perawatannya. (IR-Dishubkominfo) sumber: http://www.blitarkab.go.id/2014/08/12029.html

0 komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan komentar anda di sini, kasih masukan apa saja.

Widget edited by ary artisteer

Buku Tamu

Galery

Apa yang anda butuhkan