Index Berita

Links


Pengikut

BNN KABUPATEN BLITAR TARGETKAN 2015 LAKUKAN PENYIDIKAN SENDIRI

Badan Narkotika Nasional Kabupaten Blitar hingga kini belum dilengkapi dengan tenaga untuk menyelidiki kasus-kasus penyalahgunaan narkotika. Menurut keterangan Kepala BNN Kabupaten Blitar, Hennry Siswanto, selama ini pihaknya bekerjasama dengan pihak kepolisian dalam menyelesaikan kasus-kasus penyalahgunaan narkoba. Sehingga BNN Kabupaten Blitar menargetkan pada awal tahun 2015 sudah bisa melakukan penyelidikan sendiri terhadap kasus-kasus penyalahgunaan narkoba yang ada di wilayah Kabupaten Blitar. Setidaknya dibutuhkan 12 personil untuk bisa melakukan penyelidikan sendiri. Dan saat ini sudah ada 4 personil terdiri dari 1 orang Kompol dan 3 orang AKP . Sehingga sisa waktu  selama 5 bulan ini akan dimaksimalkan untuk penambahan personil penyidik untuk mengisi kekurangan 8 orang personil. Henry berharap dengan adanya penyidik sendiri di BNN Kabupaten Blitar akan lebih memudahkan dalam menangani penyalahgunaan narkoba. Sementara berdasarkan catatan di BNN Kabupaten Blitar, ada sebanyak 8 kasus penyalahgunaan narkoba yang saat ini dalam proses penanganan secara hukum. Dan ada sekitar 26 orang yang melaporkan diri ke BNN Kabupaten Blitar agar dilakukan rehabilitas. ( Ida Royani ) sumber: http://www.blitarkab.go.id/2014/08/12095.html

0 komentar:

Posting Komentar

Tinggalkan komentar anda di sini, kasih masukan apa saja.

Widget edited by ary artisteer

Buku Tamu

Galery

Apa yang anda butuhkan